Arsip Berita Pengadilan
Ketua Pengadilan Agama Pulang Pisau Hadiri Penyambutan Kapolres yang Baru
Ketua Pengadilan Agama Pulang Pisau Hadiri Penyambutan Kapolres yang Baru
Pulang Pisau | pa-pulangpisau.go.id
Ketua Pengadilan Agama Pulang Pisau Wiryawan Arif, S.H.I., M.H. Hadiri kegiatan acara penyambutan Kapolres Pulang Pisau baru AKBP Iqbal Sengaji, sekaligus melepas Kapolres Pulang Pisau lama AKBP Mada Ramadita. Upacara penyambutan Kapolres Pulang Pisau yang baru ditandai dengan Upacara Potong Pantan dan Tarian Adat Dayak. Pada penyambutan Kapolres baru tersebut dihadiri oleh Bupati Pulang Pisau Ahmad Rifa’i, Sekda Pulang Pisau, Forkopimda, Wakapolres Pulang Pisau Pejabat Utama, para Kapolsek dan seluruh personel Polres Pulang Pisau, bertempat di Mako Polres Pulang Pisau, Jum’at (11/4/2025).
AKBP Iqbal Sengaji, sebelumnya menjabat Kepala Subdirektorat IV Tindak Pidana Tertentu Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Bali, sementara AKBP Mada Ramadita, meninggalkan Polres Pulang Pisau dan menjabat sebagai Wakil Komandan Satuan (Wadansat) Brimob Polda Kalimantan Barat. Dalam sambutannya, AKBP Mada Ramadita, mengucapkan terima kasihnya kepada masyarakat dan anggota Polres Pulang Pisau atas kerjasamanya selama dirinya menjabat sebagai Kapolres Pulang Pisau. Sementara itu, AKBP Iqbal Sengaji, mengatakan, akan melanjutkan program Kapolres yang lama. Dalam waktu beberapa hari kedepan pihaknya akan melakukan konsolidasi dengan semua jajaran di Mapolres Pulang Pisau untuk langkah pengenalan sebagai pemimpin baru.
Ditempat terpisah, Bupati Pulang Pisau, Ahmad Rifa'i saat dimintai keterangan menyampaikan harapannya agar sinergi yang telah terjalin antar Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau dan Polres
Pulang Pisau dapat terus dilanjutkan. "Kami berharap sinergitas yang telah dibangun selama ini terus dilanjutkan bersama untuk mewujudkan Pulang Pisau yang lebih jaya, dan Polres yang semakin maju,” pungkasnya.
“C.A.T (Cepat, Aktual dan Terpercaya),NV/Timred”